Rabu, 06 Juli 2022

7 Game Android Offline Terbaik 2022! Buat Kamu Yang Pengen Seru-Seru!

 


    Halo sobat BeemID. Bermain game merupakan aktivitas yang sangat menyenangkan untuk kita semua. Karena game tersebut menawarkan berbagai konten dan jalan cerita yang sangat seru untuk dimainkan, baik itu game online maupun game offline.

    Meski tidak sepopuler game online, nyatanya game offline mempunyai jalan cerita, konten, dan kualitas yang tak kalah bagus dengan game online. Apalagi sistem game offline rata-rata tidak menerapkan Pay-To-Win lho! Sehingga para pemain dapat bermain dengan secara maksimal dan sama rata.

    Nah, deretan game-game offline berikut akan menemani kamu dalam aktivitas dan keseharianmu. Langsung saja, inilah 7 rekomendasi game android offline terbaik 2022, versi BeemID. Let's goo...



1. Candy Crush Saga

Candy Crush Saga

    Candy Crush Saga adalah game casual android yang dapat kita mainkan secara offline yang sangat populer. Bahkan, game ini sudah diunduh sebanyak lebih dari 1 miliar kali, lho! Hal inilah yang menjadikan Candy Crush Saga menjadi salah satu game offline terbaik.


Gameplay Candy Crush


    Game ini memiliki cara bermain yang sangat mudah. Kita diharuskan untuk menyelesaikan berbagai stage dengan mengumpulkan dan menyamakan minimal 3 permen untuk mendapatkan skor. Makin tinggi level, maka tingkat kesulitan semakin tinggi pula. Meski terlihat mudah, namun ternyata game ini juga cenderung susah karena kita harus memikirkan strategi untuk dapat memenangkan permainan ini dalam rentang waktu tertentu. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).


2. Subway Surfers

Subway Surfers


    Selanjut ada game Subway Surfers nih! Siapa yang tidak tau game legend yang satu ini? Subway Surfers merupakan game endles runer klasik, dimana kita disuruh untuk menyelesaikan berbagai rintangan dan memperoleh koin-koin yang tersedia. Koin tersebut dapat kita tukar untuk menunjang kualitas dan gaya permainan kita. Misal, kita bisa menggunakan koin tersebut untuk membeli karakter, power up, dan lain-lain.


Gameplay Subway Surfers


    Meski terlihat mudah, dalam bermain Subway Surfers kita juga akan melatih jari dan respon kita. Karna semakin berjalannya waktu, maka gaya permainan akan lebih cepat sehingga menyulitkan kita dalam melewati rintangan yang ada. Ketika kita terkena rintangan, maka kita akan ditangkap oleh petugas yang sedang mengejar kita dan permainan selesai. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).



3. Bus Simulator Indonesia

Bus Simulator Indonesia

    Seperti namanya, Bus Simulator Indonesia adalah game karya anak bangsa yang bertema driving. Game ini membuat kita merasakan sensai menjadi driver bus di Indonesia. Kita akan disuguhkan dengan berbagai konten dan pemandangan khas Indonesia. Misal dengan rumah adat, jembatan Suramadu dan berbagai konten lainnya yang terkait dengan Indonesia.


Gameplay Bus Simulator Indonesia


    Aksesoris maupun perlengkapan busnya sendiri itu khas Indonesia. Cita rasa lokal dan grafis yang cenderung realistis menjadi momok dan pasar utama dalam game ini. Kita juga bisa mengupgrade segala perlengkapan dan spare part dari bus yang akan kita kendarai sehingga menjadi lebih mudah dan premium. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).



4. Slither.io

Slither.io


    Game cacing satu ini masih menjadi salah satu game terbaik untuk dimainkan. Pasalnya, game ini sudah diunduh sebanyak lebih dari 500 juta kali, membuatnya menjadi salah satu game favorit semua orang. Dengan gameplay yang cenderung sederhana namun memerlukan strategi dan ketangkasan membuat para player tidak bosan-bosannya dalam memainkan game cacing satu ini.


Gameplay Slither.io


    Kerennya lagi, game ini bisa kalian mainkan secara Offline maupun Online dan dapat dimainkan di browser PC kalian. Dengan berbagai konten menarik dan gaya permainan yang mudah, game ini layak menjadi salah satu game terbaik di tahun 2022. Kita bisa mendominasi lawan kita dan menjadi yang terbesar dari segala musuh yang ada. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS) atau juga browser PC.



5. Beach Buggy Racing

Beach Buggy Racing

    Siapa nih yang suka dengan game racing? Nah Beach Buggy Racing merupakan game balapan 3D bergaya mario kart. Disini pemain mengendarai mobil dengan banyak suasana, map dan rute yang berbeda seperti pantai, perkotaan, gunung lava, padang pasir, maupun hutan dinosaurus dan masih banyak lainnya.


Gameplay Beach Buggy Racing

    Gaya permainannya cukup sederhana. Kita akan melawan berbagai musuh yang ada untuk mencapai garis finish dan menjadi pemenangnya. Lalu, kita juga akan disuguhkan oleh berbagai senjata dan power up yang berbeda untuk menjatuhkan lawan kita sehingga menambah peluang untuk memenangkan game ini. Namun tidak semudah itu, kita juga harus bersiap-siap apabila pemain lain yang menyerang kita, dan kita dapat membela diri dengan menggunakan perisai ataupun turbo. Kumpulkan berbagai koin dan gems, lalu kita bisa membeli karakter maupun membeli mobil dengan tingkatan berbeda pula. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).



6. Plant vs Zombies

Plant vs Zombie

    Sudah tidak asing lagi di telingan para gamer tentang game yang satu ini. Setelah sukses pada 2009 di pasar platform PC, sekarang game Plant vs Zombie dapat kita mainkan di platform Android. Game ini menjadi salah satu game strategi yang sangat populer, mengingat gameplay dan karakteristik yang sangat memanjakan mata para gamer.


Gameplay Plant vs Zombie

    Kita akan disuguhkan dengan berbagai karakter tumbuhan yang ada dengan berbagai kemampuan pula. Dengan berbagai kemampuan tersebut, kita diharuskan untuk melakukan strategi agar para zombie tidak dapat memasuki rumah yang kita jaga. Tentu, zombie tersebut juga memiliki berbagai karakteristik dan kemampuan yang berbeda-beda untuk menambah tantangan dan keseruan saat bermain. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).



7. GTA San Andreas

GTA San Andreas

    Ya, satu lagi game legend semua kalangan. GTA San Andreas, merupakan game petualangan berlatar di sebuah kota bernama San Andreas yang mempunyai 3 kota metropolitan. San Andreas berpusat pada seorang anggota geng jalanan bernama Carl Johnson atau CJ yang kembali pulang dari Liberty City ke Los Santos setelah mengetahui kematian ibunya. Untuk itu, ia menemukan teman lama dan keluarganya yang sedang berantakan. Melalui jalan permainan, CJ perlahan membongkar plit dibalik pembunuhan Ibunya selagi mengembangkan usaha bisnisnya.


Gameplay GTA San Andreas


    Latar cerita yang sedikit dark, memang. Namun dari gaya permainan yang sangat menyenangkan para gamer serta berbagai konten yang menarik untuk dijelajahi menambah keasikan dalam bermain game ini. Para player bisa melakukan apa saja di game ini, seperti menjelajahi kota, memukul orang, menyelesaikan misi, bahkan melakukan cheat. Layaknya game GTA San Andreas versi PC, kita juga dapat memainkan segala konten yang ada di PC. Game dapat kalian mainkan untuk platform Android melalui Play Store maupun App Store (iOS).


    
    Nah itulah 7 Game Android Offline Terbaik di tahun 2022. Tentu masih banyak lagi game-game terbaik yang bisa kita mainkan secara offline. Untuk itu, terus pantengin BeemID untuk mendapatkan update terbaru setiap harinya. Bye...













Halo semua. Namaku Bima Gunawan. Di blog ini aku bakal share info seputar bisnis, kuliner, teknologi, film dan artikel berita. Salam hangat dariku...

Comments


EmoticonEmoticon