Selasa, 26 Juli 2022

Cara Membuat Akun Google Dengan Mudah dan Cepat! Beserta Gambarnya!

Cara Membuat Akun Google Dengan Mudah dan Cepat! Beserta Gambarnya!

 


    Halo sobat BeemID. Di zaman sekarang, penggunaan alat-alat elektronik sudah semakin pesat. Internet juga sangat berdampak untuk aktivitas sehari-hari maupun tentang masalah pekerjaan. Google merupakan layanan gratis yang telah disediakan untuk membantu kita dalam menjalankan berbagai aktivitas di internet. Misalnya dengan mengirim email, membuat dokumen, video call, menyimpan file, melihat jadwal, bahkan sampai melakukan presentasi. Nah kemudahan akses tersebut dikarenakan kita sudah memiliki akun Google untuk mengakses berbagai fitur tersebut.

    


Cara Membuat Akun Google Dengan Mudah


    Google menjadi peranan penting untuk melakukan aktivitas online. Sebelum itu, kita akan disuruh untuk membuat akun google. Cara membuatnyapun sangatlah simpel dan mudah. Kita dapat membuatnya melalui HP maupun Laptop/PC dengan beberapa langkah yang sangat mudah. Sebelum itu, saya asumsikan kalau kalian belum pernah membuat akun Google sebelumnya. Untuk itu, silahkan ikuti beberapa langkahnya untuk membuat akun Google secara spesifik. Berikut beberapa langkah untuk membuat akun Google beserta gambarnya :


    1. Buka Google.com melalui browser seperti Microsoft Edge maupun Chrome. Selanjutnya klik "login" di atas kanan halaman tersebut.


Google.com


    2. Setelah itu klik "buat akun" disamping tombol "berikutnya". Kalian akan diarahkan ke pendaftaran akun google.


Klik Buat Akun

    3. Isi data diri, mencakup nama depan dan belakang, nama email, dan juga kata sandi. Untuk nama pengguna, kalian bisa mengkreasikan sendiri berdasarkan nama yang kalian masukkan atau kalian juga dapat memilih nama pengguna yang disarankan oleh google. Biasanya saran tersebut berada di bawah kolom nama pengguna tersebut.


Isi data diri

    4. Setelah terisi semua, kalian dapat mengklik tombol berikutnya untuk proses lebih lanjut.


Klik berikutnya

    5. Selanjutnya kalian akan disuruh untuk mengkonfirmasi nomor telepon, email pemulihan, tanggal lahir dan jenis kelamin. Untuk nomor telepon dan email pemulihan kalian dapat mengosongkannya jika mau dan mengisinya lain kali jika dibutuhkan. Untuk sekarang kita tidak memasukkan nomor telepon. Masukkan tanggal lahir, dan jenis kelamin kalian lalu klik berikutnya.


Masukkan tanggal lahir dan jenis kelamin

    6. Selanjutnya kalian akan diarahkan dengan ketentuan dan syarat yang diberikan oleh google. Scroll kebawah sampai kalian menemukan tombol "saya setuju". Klik tombol tersebut untuk memfinalisasi pembuatan akun google.


Klik saya setuju


    7. Selesai. Akun Google kalian telah tercipta. Sekarang kalian bisa mengakses fitur-fitur yang ada dari Google. Gampang kan?


Selesai


    Nah itulah tadi cara membuat akun google dengan mudah dan cepat versi BeemID. Untuk pengamanan akun google, kalian dapat melakukan pengamanan lebih lanjut dengan mengisi nomor telepon dan email pemulihan. Untuk artikel cara mengisi tersebut tetap terus pantengin BeemID untuk mendapatkan update terbaru setiap harinya.

    



Kamis, 21 Juli 2022

Gampang! Langkah Mudah Membuat Google Form Mudah di Laptop dan HP

Gampang! Langkah Mudah Membuat Google Form Mudah di Laptop dan HP

 


    Google Formulir atau sering kita sebut Google Form adalah layanan dari google untuk membuat dan membagikan formulir secara daring atau online sehingga sangat praktis digunakan dan efisien. Untuk cara pembuatannya cukup mudah, hanya perlu menyiapkan internet dari ponsel maupun laptop dan juga akun google.

    Saat ini, Google Form sangat banyak digunakan untuk keperluan bisnis maupun pembelajaran. Misal absen, mengisi survey, mengisi soal ujian, melihat statistik dan masih banyak fungsi lainnya. Seiring dengan berkembangnya teknologi, formulir kini tersedia dalam bentuk digital dan dapat dibuat sekaligus disebarkan secara online. Dengan demikian menambah efisiensi dan cakupan ke banyak orang.



Cara Membuat Google Form


    Berikut cara membuat Google Form dengan mudah. Simak caranya :


  1. Menyiapkan akun google.
  2. Buka Google Form dari situs docs.google.com/forms. Maka akan terbuka situs dan formulir baru akan terbuka.
  3. Selanjutnya klik icon tambah untuk menambahkan formulir.
  4. Tambahkan Judul dan Deskripsi formulir.
  5. Selanjutnya pilih beberapa jenis form yang ada. Misal pilihan ganda (multiple choice), kotak centang (checkbox), jawaban singkat dan lain sebagainya. Untuk contoh kita akan memilih pilihan ganda (multiple choice).
  6. Masukkan pertanyaan, opsi yang ada dan jawabannya
  7. Jika sudah selesai, klik tombol kirim yang berada di atas kanan untuk mendapatkan link tautan
  8. Google form sudah selesai dibuat.


Cara Membuat Google Form di HP

    Untuk cara membuat google form melalui HP langkah cukup sederhana. Hampir sama dengan langkah yang kita lakukan secara umum di laptop/pc. Berikut langkah-langkahnya :


  1. Buka Browser atau Chrome di HP kalian.
  2. Buka link google form di docs.google.com/forms
  3. Selanjutnya kalian akan diarahkan pada halaman google form
  4. Lakukan langkah-langkah selanjutnya seperti langkah diatas.


Cara Membuat Absen di Google Form

    Google Form seringkali kita gunakan untuk keperluan pembelajaran, salah satunya adalah fitur yang bisa kita gunakan untuk absen daring maupun WFH. Nah berikut langkah-langkah cara membuat absen di Google Form.


  1. Buka Google Form melalui docs.google.com/forms
  2. Buat formulir baru dengan mengklik opsi formulir kosong
  3. Beri judul dan deskripsi formulir dengan mengklik masing-masing kolom
  4. Selanjutnya buat kolom nama siswa atau karyawan dengan mengklik kolom di bawah kolom deskripsi. Isi sesuai kebutuhan. Sesuaikan jenis jawaban menjadi bentuk "Jawaban Singkat" dan aktifkan firut wajib isi.
  5. Buatlah kolom jadwal dengan mengklik simbol "+" di bagian kanan. Lanjutkan sesuai kebutuhan. Kamu bisa menyesuaikan kolom jawaban dengan jenis jawaban "Pilihan Ganda" atau "Multiple Choice maupun opsi "Drop-down".
  6. Buat kolom keterangan. Lanjutkan dengan menambahkan opsi seperti sakit, izin, maupun opsi lainnya
  7. Setelah semuanya sudah dibuat selanjutnya klik kirim di pojok kanan atas untuk membuka opsi tautan dan dapat membagikannya.
  8. Untuk melihat siapa saja yang sudah mengisi, klik formulir yang sudah dibuat tadi lalu klik respond. Maka semua jawaban akan muncul.
    Nah itulah tadi cara membuat Google Form dengan mudah dan aman. Semoga bermanfaat.

Referensi : https://kumparan.com/kabar-harian/cara-membuat-daftar-hadir-di-google-form-mudah-dan-praktis-1xAIzdvquKL/full



Jumat, 15 Juli 2022

Pahit Namun Berkhasiat! Inilah Manfaat Brotowali Bagi Kesehatan dan Diabetes

Pahit Namun Berkhasiat! Inilah Manfaat Brotowali Bagi Kesehatan dan Diabetes

 


    Halo sobat BeemID. Kenal dengan tanaman yang satu ini? Brotowali atau juga Antawali merupakan tanaman yang biasanya digunakan sebagai obat herbal. Tanaman ini banyak tumbuh di Indonesia yang bermanfaat untuk kesehatan karena mengandung berbagai senyawa aktif. Tanaman ini dikenal dengan rasa yang sangat pahit, bahkan dijuluki sebagai salah satu tanaman terpahit di dunia. Tanaman bernama latin Tinospora cripsa ini banyak ditemukan di Asia Tenggara dan India bagian timur laut. Nah, meski rasanya sangat pahit, ternyata tanaman ini memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Mari kita bahas!



Kandungan Brotowali

    Tanaman obat tradisional ini memiliki kandungan senyawa aktif yang berperan penting untuk kesehatan. Beberapa kandungan didalamnya seperti Karbohidrat, Protein, Lemak, Vitamin C, Fosfor, Kalian, Mangan, Kalsium, Zinc, Zat Besi, Glikosida dan masih banyak lainnya yang tentunya sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.



Manfaat Brotowali Bagi Kesehatan



    Beragam senyawa aktif yang terkandung didalam Brotowali memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Berikut beberapa manfaat Brotowali bagi kesehatan.


1. Menurunkan Darah Tinggi

    Kandungan antioksidan dalam brotowali diketahui dapat menurunkan darah tinggi. Bahkan apabila kita mencampurkannya dalam jamu, bisa untuk melindungi kesehatan jantung dan pembuluh darah.

2. Mengontrol Gula Darah

    Manfaat selanjutnya adalah mampu menjaga kadar gula dalam darah. Sebuah penelitian membuktikan bahwa tanaman ini bisa merangsang produksi insulin yang berasal dari sel beta di pankreas. Selain itu, obat tradisional ini juga bisa meningkatkan penyerapan gula oleh otot. Oleh karena itu, Brotowali dapat digunakan untuk mencegah resiko diabetes.

3. Mengatasi Gangguan Pada Kulit

    Brotowali juga dipercaya dapat mengatasi berbagai masalah kulit, seperti kudis. Tanaman ini biasanya akan digunakan sebagai obat luas. Kandungan antioksidan dan antiradikal yang tinggi terkandung didalam tanaman ini terbukti mampu mengobati penyakit kulit.

4. Mengatasi Alergi

    Manfaat selanjutnya adalah bisa mengobati alergi. Ekstrak tanaman ini diketahui bisa mengurangi bersin dan hidung gatal akibat alergi. Tak hanya itu, tanaman ini juga biasanya digunakan untuk mengatasi hidung tersumbat.

5. Meningkatkan Imun Tubuh

    Sama halnya dengan tanaman herbal lain, tanaman pahit ini dapat juga dimanfaatkan untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Tanaman ini mengandung antioksidan, vitamin C dan kelengkapan nutrisi lainnya yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Dengan demikian, tubuh yang mengonsumsi tanaman ini akan terlindungi dan terhindar dari berbagai penyakit.

6. Membunuh Bakteri dan Jamur Patogen

    Penyakit bisa saja disebabkan oleh kehadiran mikroorganisme yang menularkan penyakit, misal seperti jamur dan bakteri. Tanaman ini memiliki kandungan zat kimia yang bersifat antibakteri dan antiajamur sehingga dapat melindungi tubuh dan membunuh bakteri dan jamur penyebab infeksi.

7. Menjaga Kesehatan Tulang

    Manfaat lain dari Brotowali adalah bisa membantu menjaga kesehatan tulang. Tanaman ini mengandung kalsium dan fosfor yang berperan penting untuk menguatkan tulang dan sendi bahkan dapat mencegah penyakit osteoporosis dan osteoartritis.

8. Mengatasi Peradangan

    Brotowali diketahui dapat mengatasi radang seperti nyeri tubuh dan demam karena memiliki sifat antiradang alami. Hal tersebut sangat bermanfaat untuk para penderita demam maupun mereka yang sedang nyeri di tubuhnya.

9. Mencegah Kanker

    Sebuah penelitian menyebutkan bahwa ekstrak Brotowali dapat mencegah pertumbuhan sel kanker. Namun belum ada penelitian lebih lanjut mengenai manfaat satu ini sebagai pencegah sel kanker, namun walau begitu tanaman ini dapat dijadikan alternatif untuk mencegah penyakit berbahaya yang satu itu.

10. Meningkatkan Vitalitas Pria

    Manfaat selanjutnya dari tanaman ini adalah dapat meningkatkan stamina dan vitalitas. Hal tersebut dikarenakan tanaman ini termasuk jenis afrodisiak yang dapat membantu meningkatkan gairah seksual sehingga seringkali obat herbal ini digunakan untuk mengatasi kesehatan seksual.

 

    Manfaat lain dari tanaman ini seperti :

  • Memelihara Kesehatan Jantung
  • Memelihara Kesehatan Organ Hati
  • Mengatasi Asam Urat
  • Mengatasi Gangguan Kecemasan
  • Mengurangi Jumlah Virus HIV

    Kesimpulannya adalah meski memiliki rasa yang amat pahit namun tanaman Brotowali ini ternyata memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh. Alangkah baiknya jika tubuh kita senantiasa selalu sehat dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang baik untuk kesehatan dan menghindari dari segala makanan yang mengandung resiko berbagai penyakit. Untuk itu selalu perhatikan pola makan dan selalu jaga kebugaran tubuh dengan berolahraga.


Sumber : https://katadata.co.id/sitinuraeni/berita/6188908576c7b/15-manfaat-brotowali-dan-cara-mengolahnya-yang-perlu-diketahui

Kamis, 14 Juli 2022

7 Cara Ampuh Dalam Mengobati Cantengan Yang Menyiksa Jempol Kaki!

7 Cara Ampuh Dalam Mengobati Cantengan Yang Menyiksa Jempol Kaki!

 



    Halo sobat BeemID. Cantengan merupakan kondisi salah satu sisi atau bagian kuku tumbuh ke bagian dalam daging. Gejalanya berupa bengkak, kemerahan, nyeri pada area sekitar kuku, dan cenderung berbau tidak sedap. Masalah kesehatan ini memang paling sering terjadi pada jempol kaki. Lantas bagaimana cara atau kiat untuk mengobati penyakit yang sangat menyiksa ini? Nah berikut rangkumannya.


    Cantengan bukanlah kondisi yang membahayakan tubuh apabila kalian tidak memiliki masalah kesehatan pada aliran darah atau diabetes. Memang, dengan penyakit ini, akan menghambat kita dari aktivitas keseharian yang mengandalkan kaki, karena kondisi ini membuat jempol kaki terasa nyeri, terlebih lagi jika menggunakan alas kaki seperti sandal maupun sepatu.


    Penyebab Cantengan sendiri cukup beragam. Mulai dari memotong kuku yang kuran tepat, mengenakan alas kaki yang terlalu kecil, cedera pada kuku, memakai alas kaki kekita basah, infeksi jamur, maupun dari bentuk kuku yang tidak biasa. Lalu untuk mengatasi rasa nyeri sekaligus mengobati cantengan ini bagaimana caranya? Berikut beberapaa cara untuk mengobati cantengan.





Cara Mengobati Cantengan Ringan


  • Mengonsumsi Obat Pereda Nyeri

    Obat pereda nyeri seperti naproxen atau ibuprofen bisa dengan mudah kalian temukan di apotek terdekat maupun warung-warung terdekat. Obat tersebut ampuh membantu meringankan nyeri dan pembengkakan yang terjadi pada sekitar kuku yang mengalami cantengan.


  • Merendam Kaki Menggunakan Air Hangat
    Selain dengan mengonsumsi obat-obatan, cara ampuh lainnya adalah dengan merendam kaki ke dalam air hangat. Cara ini sekaligus membantu mencegah kaki agar tetap bersih dari infeksi. Merendam kaki dengan air hangat dalam dilakukan setiap hari dengan menambahkan garam Epsom untuk meredakan nyeri dan pembengkakan kuku. Caranya siapkan baskom berisi air hangat, tambahkan garam, lalu mulai rendam kaki selama 15 menit dan lakukan sebanyak dua atau tiga kali setiap hari hingga rasa nyeri dan pembengkakan mereda.

  • Merendam Kaki Menggunakan Cuka Apel
    Selain dengan air hangat, merendam kaki dengan cuka apel ternyata berkhasiat untuk meringankan nyeri dan pembengkakan kuku akibat cantengan. Meski masih belum ada studi yang bisa membuktikan bahwa cuka apel dapat menjadi obat cantengan, namun cara ini terbukti berhasil apabila kita lakukan setiap hari. Caranya hampir sama, yaitu siapkan air hangat, garam dan tambahkan sedikit cuka apel dan rendam kaki selama 15-20 menit. Lakukan setiap hari.


Selain itu, kalian juga bisa menggunakan cara yang hampir sama dengan diatas dengan beberapa resep yang hampir sama. Misal :

  • Merendam Dengan Air Sabun Hangat
  • Menggunakan Salep Anti Jamur/Salep Cantengan
  • Ikat Jari Kaki Menggunakan Lemon
  • Oleskan Balsem


Cara Mengobati Cantengan Jika Sudah Terinfeksi


    Jika cantengan sudah mulai parah atau menginfeksi, maka kita memerlukan perawatan ekstra dan medis dalam mengatasinya. Nah berikut beberapa cara yang dapat dilakukan.


  • Mengangkat Kuku
    Jika hanya sedikit kuku yang tumbuh ke dalam, terasa nyeri tapi tidak bernanah, biasanya dokter akan hanya mengangkat bagian tepi dari kuku. Caranya yaitu dengan menggunakan benang gigi atau kapas untuk membantu memisahkan kuku dari bagian atas kulit dan membatnu kuku tumbuh secara alami dan normal.


  • Mencabut Separuh Kuku
    Apabila cantengan telah menimbulkan bengkak, nyeri, dan mengeluarkan nanah, dokter akan mencabut sebagian kuku yang tumbuh ke bagian dalam. Sebelum prosedur dilakukan, biasanya dokter akan memberikan anestesi lokal untuk membuat kuku yang terinfeksi mati rasa.


  • Operasi
    Apabila cantengan kambuh berulang kali pada bagian jari yang sama, kamu mungkin memerlukan pembedahan. Prosedur ini meliputi mengangkat sebagian kuku dan jaringan bantalan kuku yang berada di bawahnya. Tindakan ini bertujuan agar kuku yang mengalami cantengan tidak kembali kambuh dan tumbuh.


    Nah itulah beberapa cara untuk mengobati cantengan. Untuk info lebih lanjut, terus pantening BeemID untuk mendapatkan update terbaru setiap harinya. Bye...


Sumber : 

https://www.halodoc.com/artikel/catat-ini-7-cara-ampuh-untuk-mengobati-cantengan

https://lifestyle.okezone.com/read/2022/05/28/481/2601576/6-cara-mengobati-cantengan-yang-sudah-bengkak-tanpa-dioperasi?page=2


Rabu, 06 Juli 2022

7 Game Android Offline Terbaik 2022! Buat Kamu Yang Pengen Seru-Seru!

7 Game Android Offline Terbaik 2022! Buat Kamu Yang Pengen Seru-Seru!

 


    Halo sobat BeemID. Bermain game merupakan aktivitas yang sangat menyenangkan untuk kita semua. Karena game tersebut menawarkan berbagai konten dan jalan cerita yang sangat seru untuk dimainkan, baik itu game online maupun game offline.

    Meski tidak sepopuler game online, nyatanya game offline mempunyai jalan cerita, konten, dan kualitas yang tak kalah bagus dengan game online. Apalagi sistem game offline rata-rata tidak menerapkan Pay-To-Win lho! Sehingga para pemain dapat bermain dengan secara maksimal dan sama rata.

    Nah, deretan game-game offline berikut akan menemani kamu dalam aktivitas dan keseharianmu. Langsung saja, inilah 7 rekomendasi game android offline terbaik 2022, versi BeemID. Let's goo...



1. Candy Crush Saga

Candy Crush Saga

    Candy Crush Saga adalah game casual android yang dapat kita mainkan secara offline yang sangat populer. Bahkan, game ini sudah diunduh sebanyak lebih dari 1 miliar kali, lho! Hal inilah yang menjadikan Candy Crush Saga menjadi salah satu game offline terbaik.


Gameplay Candy Crush


    Game ini memiliki cara bermain yang sangat mudah. Kita diharuskan untuk menyelesaikan berbagai stage dengan mengumpulkan dan menyamakan minimal 3 permen untuk mendapatkan skor. Makin tinggi level, maka tingkat kesulitan semakin tinggi pula. Meski terlihat mudah, namun ternyata game ini juga cenderung susah karena kita harus memikirkan strategi untuk dapat memenangkan permainan ini dalam rentang waktu tertentu. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).


2. Subway Surfers

Subway Surfers


    Selanjut ada game Subway Surfers nih! Siapa yang tidak tau game legend yang satu ini? Subway Surfers merupakan game endles runer klasik, dimana kita disuruh untuk menyelesaikan berbagai rintangan dan memperoleh koin-koin yang tersedia. Koin tersebut dapat kita tukar untuk menunjang kualitas dan gaya permainan kita. Misal, kita bisa menggunakan koin tersebut untuk membeli karakter, power up, dan lain-lain.


Gameplay Subway Surfers


    Meski terlihat mudah, dalam bermain Subway Surfers kita juga akan melatih jari dan respon kita. Karna semakin berjalannya waktu, maka gaya permainan akan lebih cepat sehingga menyulitkan kita dalam melewati rintangan yang ada. Ketika kita terkena rintangan, maka kita akan ditangkap oleh petugas yang sedang mengejar kita dan permainan selesai. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).



3. Bus Simulator Indonesia

Bus Simulator Indonesia

    Seperti namanya, Bus Simulator Indonesia adalah game karya anak bangsa yang bertema driving. Game ini membuat kita merasakan sensai menjadi driver bus di Indonesia. Kita akan disuguhkan dengan berbagai konten dan pemandangan khas Indonesia. Misal dengan rumah adat, jembatan Suramadu dan berbagai konten lainnya yang terkait dengan Indonesia.


Gameplay Bus Simulator Indonesia


    Aksesoris maupun perlengkapan busnya sendiri itu khas Indonesia. Cita rasa lokal dan grafis yang cenderung realistis menjadi momok dan pasar utama dalam game ini. Kita juga bisa mengupgrade segala perlengkapan dan spare part dari bus yang akan kita kendarai sehingga menjadi lebih mudah dan premium. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).



4. Slither.io

Slither.io


    Game cacing satu ini masih menjadi salah satu game terbaik untuk dimainkan. Pasalnya, game ini sudah diunduh sebanyak lebih dari 500 juta kali, membuatnya menjadi salah satu game favorit semua orang. Dengan gameplay yang cenderung sederhana namun memerlukan strategi dan ketangkasan membuat para player tidak bosan-bosannya dalam memainkan game cacing satu ini.


Gameplay Slither.io


    Kerennya lagi, game ini bisa kalian mainkan secara Offline maupun Online dan dapat dimainkan di browser PC kalian. Dengan berbagai konten menarik dan gaya permainan yang mudah, game ini layak menjadi salah satu game terbaik di tahun 2022. Kita bisa mendominasi lawan kita dan menjadi yang terbesar dari segala musuh yang ada. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS) atau juga browser PC.



5. Beach Buggy Racing

Beach Buggy Racing

    Siapa nih yang suka dengan game racing? Nah Beach Buggy Racing merupakan game balapan 3D bergaya mario kart. Disini pemain mengendarai mobil dengan banyak suasana, map dan rute yang berbeda seperti pantai, perkotaan, gunung lava, padang pasir, maupun hutan dinosaurus dan masih banyak lainnya.


Gameplay Beach Buggy Racing

    Gaya permainannya cukup sederhana. Kita akan melawan berbagai musuh yang ada untuk mencapai garis finish dan menjadi pemenangnya. Lalu, kita juga akan disuguhkan oleh berbagai senjata dan power up yang berbeda untuk menjatuhkan lawan kita sehingga menambah peluang untuk memenangkan game ini. Namun tidak semudah itu, kita juga harus bersiap-siap apabila pemain lain yang menyerang kita, dan kita dapat membela diri dengan menggunakan perisai ataupun turbo. Kumpulkan berbagai koin dan gems, lalu kita bisa membeli karakter maupun membeli mobil dengan tingkatan berbeda pula. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).



6. Plant vs Zombies

Plant vs Zombie

    Sudah tidak asing lagi di telingan para gamer tentang game yang satu ini. Setelah sukses pada 2009 di pasar platform PC, sekarang game Plant vs Zombie dapat kita mainkan di platform Android. Game ini menjadi salah satu game strategi yang sangat populer, mengingat gameplay dan karakteristik yang sangat memanjakan mata para gamer.


Gameplay Plant vs Zombie

    Kita akan disuguhkan dengan berbagai karakter tumbuhan yang ada dengan berbagai kemampuan pula. Dengan berbagai kemampuan tersebut, kita diharuskan untuk melakukan strategi agar para zombie tidak dapat memasuki rumah yang kita jaga. Tentu, zombie tersebut juga memiliki berbagai karakteristik dan kemampuan yang berbeda-beda untuk menambah tantangan dan keseruan saat bermain. Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui Play Store (Android) maupun App Store (iOS).



7. GTA San Andreas

GTA San Andreas

    Ya, satu lagi game legend semua kalangan. GTA San Andreas, merupakan game petualangan berlatar di sebuah kota bernama San Andreas yang mempunyai 3 kota metropolitan. San Andreas berpusat pada seorang anggota geng jalanan bernama Carl Johnson atau CJ yang kembali pulang dari Liberty City ke Los Santos setelah mengetahui kematian ibunya. Untuk itu, ia menemukan teman lama dan keluarganya yang sedang berantakan. Melalui jalan permainan, CJ perlahan membongkar plit dibalik pembunuhan Ibunya selagi mengembangkan usaha bisnisnya.


Gameplay GTA San Andreas


    Latar cerita yang sedikit dark, memang. Namun dari gaya permainan yang sangat menyenangkan para gamer serta berbagai konten yang menarik untuk dijelajahi menambah keasikan dalam bermain game ini. Para player bisa melakukan apa saja di game ini, seperti menjelajahi kota, memukul orang, menyelesaikan misi, bahkan melakukan cheat. Layaknya game GTA San Andreas versi PC, kita juga dapat memainkan segala konten yang ada di PC. Game dapat kalian mainkan untuk platform Android melalui Play Store maupun App Store (iOS).


    
    Nah itulah 7 Game Android Offline Terbaik di tahun 2022. Tentu masih banyak lagi game-game terbaik yang bisa kita mainkan secara offline. Untuk itu, terus pantengin BeemID untuk mendapatkan update terbaru setiap harinya. Bye...













Sabtu, 02 Juli 2022

Mari Bernostalgia! Inilah 3 Game Mirip Dengan Ninja Saga! Mainkan Sekarang!

Mari Bernostalgia! Inilah 3 Game Mirip Dengan Ninja Saga! Mainkan Sekarang!

 


    Halo sobat BeemID. Siapa nih disini gamers zaman dulu tahun 2000-an yang kewarnet cuma main Facebook doang? Tentu kalau bermain Facebook dulu, kita akan disuguhkan oleh berbagai konten game yang terkandung didalamnya dan bisa kita mainkan secara gratis. Nah, salah satu game yang sangatlah populer pada masa itu adalah Ninja Saga.

    Sedikit info, Ninja Saga adalah permainan turn based game atau game giliran, dimana untuk skill dan karakternya itu terinsipirasi dari ninja, lebih tepatnya pada karakter Naruto. Semua skill dan konten lainnya sangat menyerupai tentang kisah ninja pada serial anime Naruto. Tak heran, game ini menjadi sangat populer pada kala itu karena Naruto memang sudah populer sejak dulu.

    Fitur-fitur seperti animasi, skill, layout, pet bahkan senjata dan aksesoris lainnya sangatlah ditunggu-tunggu oleh para pecinta Ninja Saga karena berbagai konten tersebut sangatlah seru untuk dikumpulkan, apalagi berbagai item tersebut juga memiliki statnya masing-masing untuk menunjang kekuatan karakter yang kita mainkan.

    Nah, baru-baru ini ramai diperbincangkan bahwa Ninja Saga bakal reborn lagi, tapi bukan versi official dari developer aslinya. Kali ini kita akan membahas tentang 3 Game Yang Sangat Mirip Dengan Ninja Saga. Let's goo...


3 Game Mirip Dengan Ninja Saga


1. Ninja Sage

Ninja Sage

    Ninja Sage merupakan game private server dari Ninja Saga Official. Private server ini sendiri dikembangkan oleh orang Indonesia pada 27 Februari 2022 kemarin dengan menghadirkan berbagai fitur awal. Kalian bisa memainkannya melalui 3 platform, yaitu untuk PC, Android dan Browser. Untuk android sendiri belum tersedia di Playstore, jadi kalian harus mendownloadnya di web resmi Ninja Sage. Untuk webnya sendiri : www.ninjasage.id

    Ninja Sage sendiri terbilang cukup update mengenai event-event yang ada. Bahkan saat ini, Ninja Sage sudah update patch note versi 0.17.1 yang merupakan lanjutan dari patch note versi 0.17.0. Di versi ini kita dipertunjukkan berbagai event baru dan juga perbaikan bug yang ada.


Gameplay Ninja Sage


    Untuk tampilannya sendiri sangat persis menyerupai Ninja Saga. Dengan berbagai konten yang ada di Ninja Saga, baik itu skill, pet, misi, maupun akesoris lainnya. Apalagi dengan musik backsoundnya sendiri sangatlah membuat nostalgia para player Ninja Saga zaman dulu. Tentu untuk kedepannya, para developer asal Indonesia ini akan terus melakukan perbaikan dan update. Baik itu untuk Event yang akan datang, maupun fitur atau bug yang diperbaiki. 

    Bagi kalian yang ingin segera memainkannya, kalian bisa mendownloadnya dan mainkan secara gratis. Link : Disini



2. Ninja Legends

Ninja Legends

    Rekomendasi kedua ada Ninja Legends. Pertama bermain, game ini membawa kenangan dan memori masa kecil yang sangat kental. Sama seperti Ninja Sage, Ninja Legends memiliki gameplay layaknya Ninja Saga. Kombinasi skill dan fiturnya sangatlah seru untuk dimainkan, apalagi bagi kamu pecinta Ninja Saga.

    Ninja Legends merupakan game yang sangat mirip dan bereferensi di Ninja Saga. Seperti game online pada umumnya, Ninja Legends juga memiliki update dan patch note yang biasanya diadakan sebulan sekali. Jadi dalam sebulan, akan ada event-event baru dan juga perbaikan bug yang ada. Kita dituntut untuk segera menyelesaikan event tersebut sebelum update selanjutnya. Tak jarang juga bahwa update selanjutnya itu tidak memengaruhi event yang kita jalankan sebelumnya. Intinya event yang sedang berlangsung tidak langsung di hapus oleh developer akibat update.


Gameplay Ninja Legends


    Dari segi tampilan dan gameplay sendiri sangatlah menyerupai Ninja Saga asli. Namun sayangnya, untuk musik backsound di game ini tidak ada alias belum di perbaiki oleh developer sehingga para fans yang memainkan game ini sedikit kecewa. Namun kekecewaan tersebut dapat dibayar tuntas akibat event yang sangat seru untuk dimainkan dengan reward yang cukup worth it untuk didapatkan. Misal jutsu, pet, weapon maupun akesoris lainnya. Tentu update tersebut juga menambahkan konten-konten terbaru lainnya.

    Kalian bisa memainkan game ini secara gratis melalui platform PC dan Android. Sayangnya untuk Android tidak ada di Play Store. Jadi kalian harus download dan memainkannya melalui web resminya. Untuk downloadnya : Disini 



3. Shinobi Warfare

Shinobi Warfare


    Dari 2 game sebelumnya, hanya Shinobi Warfare lah yang dapat dimainkan secara resmi melalui Play Store. Seperti game Ninja Sage dan Ninja Legends diatas, game ini juga mendapatkan adaptasi dari game Ninja Saga.

    Shinobi Warfare telah mendapatkan popularitas besar dengan tampilan yang sederhana namun efektif. Gameplaynya yang sama dengan Ninja Saga, hingga aspek-aspek penting lainnya sangat mendukung game ini sehingga layak menjadi pengganti Ninja Saga. 

Gameplay Shinobi Warfare


    Untuk tampilannya sendiri memang agak berbeda dari Ninja Saga, tidak seperti 2 game sebelumnya yang memang sangatlah mirip. Namun, dari segi skill atau jutsu yang ada, itu masihlah sama dan mirip dengan yang asli. Tentu dengan penambahan skill dan fitur tertentu lainnya. Dengan sedikit tampilan dan gameplay yang berbeda namun mekanik dan fitur yang ada tetap sama dengan Ninja Saga.

    Untuk memainkan game ini kalian bisa mendownloadnya melalui Playstore (Android), atau kalian bisa mendownloadnya secara gratis melalui Steam, atau bahkan melalui Web Resminya sendiri. Untuk linknya sebagai berikut :

    Steam : Ninja Warfare Steam

    Web Resmi : Ninja Warfare


    Nah, itu tadilah rekomendasi game yang sangat mirip dengan game kesayangan kita masa kecil, Ninja Saga. Tentunya untuk kedepannya masih banyak lagi game-game yang bereferensi Ninja Saga, untuk itu stay tune terus di BeemID untuk mendapatkan info terbaru setiap harinya. Bye...


Baca Juga : Diabetes! Penyakit Berbahaya Cenderung Diabaikan! Cegah Sebelum Terlambat!

Baca Juga : 5 HP Realme Harga 1 Jutaan Terbaik Paling Worth It 2022! Kamera Mantul, Ngegame Lancar!




Kamis, 30 Juni 2022

Diabetes! Penyakit Berbahaya Cenderung Diabaikan! Cegah Sebelum Terlambat!

Diabetes! Penyakit Berbahaya Cenderung Diabaikan! Cegah Sebelum Terlambat!

 


    Diabetes merupakan penyakit tidak menular yang banyak diderita oleh orang diseluruh dunia. Pasalnya, penyakit ini menyebar melalui keturunan. Jika terdapat orang tua yang mempunyai riwayat atau sedang mengalami penyakit tersebut, maka kemungkinan besar beberapa anaknya akan mengalami penyakit tersebut juga, cenderung juga dengan diabetes melitus.

    Bahkan, penderita diabetes di Indonesia terus melonjak tajam. Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) menunjukkan bahwa penderita diabetes mencapai 236 ribu pada 2021. Pada 2021, IDF menyebut ada 537 orang dewasaa (20 - 79 tahun) atau 1 dari 10 orang hidup dengan diabetes di seluruh dunia. Hal itu sungguh sangat menghawatirkan, apalagi orang-orang sepertinya tidak menanggapi serius tentang penyakit ini.

    

Pengertian Diabetes

    Diabetes adalah penyakit kronis yang ditandai dengan ciri-ciri berupa tingginya kadar gula (glukosa) darah. Glukosa merupakan sumber energi utama bagi sel tubuh manusia. Glukosa yang menumpuk di dalam darah akibat tidak diserap sel tubuh dengan baik dapat menimbulkan berbagai gangguan organ tubuh. Jika diabetes tidak dikontrol dengan baik, maka dapat menimbulkan berbagai komplikasi yang membahayakan nyawa si penderita.

    Kadar gula dalam darah dikendalikan oleh hormon insulin yang diproduksi oleh prankreas, yaitu organ yang terletak di belakang lambung. Pada penderita diabetes, pankreas tidak mampu memproduksi insulin sesuai kebutuhan tubuh. Tanpa insulin, sel-sel tubuh tidak dapat menyerap dan mengola glukosa menjadi energi.


Jenis-Jenis Diabetes

    Ada beberapa klasifikasi diabetes, diantaranya adalah diabetes melitus (DM) yang paling umum diketahui dan dialami orang. Secara umum, diabetes melitus memiliki 3 jenis utama, yaitu diabetes tipe 1, diabetes tipe 2, dan diabetes gestasional.


1. Diabetes Tipe 1

    Diabetes tipe 1 merupakan penyakit autoimun. Pada kondisi ini, sistem kekebalam tubuh menyerang dan menghancurkan sel-sel pankreas, tempat insulin dibuat. Hal tersebut kemudian menyebabkan tubuh gagal memproduksi insulin. Orang dengan diabetes tipe 1 sangat bergantung pada insulin buatan. Mereka harus mengonsumsi insulin buatan setiap hari untuk tetap bisa menjaga gula darahnya. Kondisi ini lebih jarang ditemui daripada jenis diabetes tipe 2.


2. Diabetes Tipe 2

    Pada diabetes tipe 2, tubuh bisa memproduksi insulin. Hanya saja, sel-sel tubuh tidak merenspon terhadap insulin tersebut. Akibatnya glukosa menumpuk pada darah. Diabetes tipe ini lebih umumnya daripada diabetes tipe 1. Tidak seperti Diabetes 1 yang memerlukan tambahan insulin, pengobatan melalui terapi insulin tidak umum dilakukan untuk mengendalikan gula darah pada diabetes tipe 2.


3. Diabetes Gestional

    Diabetes gestasional terjadi pada perempuan hamil. Ketika hamil, beberapa orang menjadi kurang sensitif terhadap insulin. Hal tersebut kemudian mengembangkan kondisi diabetes gestasional. Namun perlu diingat, diabetes tipe ini tidak terjadi pada semua perempuan. Selain itu, kondisi ini biasanya sembuh setelah melahirkan.



Gejala Diabetes

    Diabetes tipe 1 dapat berkembang dengan cepat dalam beberapa minggu, bahkan dalam beberapa hari saja tanpa penanganan yang lebih lanjut. Sedangkan untuk tipe 2, banyak penderitanya yang tidak menyadari bahwa mereka telah menderita diabetes, karena gejalanya yang cenderung tidak spesifik dan terasa biasa saja. Berikut beberapa ciri-ciri diabetes tipe 1 dan 2 :

  • Sering merasa haus
  • Sering buang air kecil, terutama dimalam hari
  • Sering merasa sangat lapar
  • Turunnya berat badan tanpa sebab yang jelas
  • Berkurangnya massa otot
  • Terdapat keton dalam urine. Keton adalah produk sisa dari pemecahan otot dan lemak akibat tubuh tidak dapat menggunakan gula sebagai sumber energi
  • Sering lemas
  • Pandangan kabur
  • Luka yang sulit sembuh
  • Sering mengalami infeksi, misal pada gusi, kulit, vagina atau saluran kemih
  • Mulut kering
  • Rasa terbakar, kaku dan nyeri pada kaki
  • Gatal-gatal
  • Disfungsi ereksi atau impotensi
  • Mudah tersinggung
  • Mengalami hipoglikemia reaktif
  • Muncul bercak-bercak hitam pada sekitar leher, ketiak, dan selangkangan


Risiko Terkena Diabetes

    Orang yang penderita diabetes akan memilik banyak faktor risiko penyakit tersebut. Untuk tipe s1, faktor-faktor risikonya seperti :

  • Memiliki keluarga dengan riwayat diabetes tipe 1
  • Menderita infeksi virus
  • Orang berkulit putih diduga lebih mudah mengalami diabetes tipe 1 dibanding ras lain
  • Diabetes tipe 1 banyak terjadi pada suia 4-7 tahun dan 10-14 tahun, walaupun diabetes tipe 1 dapat muncul pada usia berapapun.
Sedangkan pada kasus diabetes tipe 2, seseorang akan lebih mudah mengalami kondisi ini jika memiliki faktor-faktor risiko, seperti :

  • Kelebihan berat badan
  • Memiliki keluarga dengan riwayat diabetes tipe 2
  • Memiliki ras kulit hitam atau Asia
  • Kurang aktif dalam aktivitas fisik
  • Usia, seiring bertambahnya usia maka risiko terjadinya diabetes tipe 2 semakin tinggi
  • Memiliki kadar kolesterol dan trigliserida abnormal.



Pengobatan Herbal Alami Diabetes Melitus

    Obat herbal alami dipercaya aman untuk dikonsumi dan minim efek samping. Pasalnya, obat herbal alami lebih mudah ditemukan atau bisa dibuat sendiri dirumah. Berikut beberapa obat herbal yang dipercaya efektif mengobati penyakit diabetes melitus.


    1. Bengkoang


    Buah bengkoang sangat tenar dalam dunia kecantikan herbal. Sebab, bengkoang dipercaya efektif dalam menjaga kesehatan kulit. Namun, bengkoang juga bermanfaat sebagai obat herbal untuk diabetes melitus. Untuk merasakan manfaatnya, cukup sediakan 1-2 buah bengkoang yang sudah matang. Kupas dan cuci sampai bersih. Setelah itu diparut dan diperas. Air perasan tersebut diminumkan dua kali sehari pada malam dan pagi hari secara teratur.


2. Daun Belimbing Wuluh


    Selain sebagai pelengkap masakan, belimbing wuluh juga bermanfaat sebagai obat herbal dalam mengatasi sejumlah penyakit. Tidak hanya buahnya, ternyata daunnya juga bermanfaat untuk mengobati sejumlah penyakit, seperti batuk, sariawan, demam sampai penyakit diabetes melitus.

    Cara mengkonsuminya sendiri adalah dengan mencuci bersih daun belimbing wuluh, kemudian lumatkan dengan air. Minum tumbukan daun belimbing 1/4 cangkir dua kali sehari.


3. Kayu Manis


    Sudah tidak asing bila kayu manis banyak dimanfaatkan sebagai bumbu dan taburan makanan serta minuman. Fakta lainnya, kayu manis juga bermanfaat untuk mengobati diabetes melitus karena mengandung senyawa kafeat dan sinamat yang berperan untuk menghambat aktivitas enzim glukosidase. Bila aktivitas enzim glukosidase terhambat, efeknya kadar gula darah menurun.

    Untuk cara pengobatannya sendiri adalah seperti biasanya ketika menggunakannya sebagai bumbu masakan atau meraciknya sebagai minuman yang bisa diminum.


4. Daun Kelor


    Daun kelor memiliki sifat antidiabetik, hal inilah yang membuat daun kelor dipercaya efektif mengobati diabetes melitus. Obat herbal ini memang dipercaya efektif untuk mengobati diabetes melitus. Ada baiknya, kalian mengonsumsi obat herbal tersebut sesuai takaran atau berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.


5. Ciplukan


    Ciplukan merupakan tanaman liar yang banyak tumbuh di sawah, kebun maupun di pinggir jalan. Pohon ciplukan punya bunga dengan bentuk unik berwarna kuning, sedangkan buah berwarna hijau tanda masih muda. Buah ini mengandung asam malat, alkaloid, tanin, kriptoxantin, vitamin C dan gula.

    Zat-zat tersebut membuat ciplukan dimanfaatkan sebagai tanaman obat. Salah satu penyakit yang bisa diobati ciplukan adalah diabetes melitus. Kalian bisa memakan langsung atau membuatnya menjadi minuman atau cemilan sederhana.


    Cek Artikel Lainnya di BeemID

    

Baca Juga : 5 HP Realme Harga 1 Jutaan Terbaik Paling Worth It 2022! Kamera Mantul, Ngegame Lancar!